PENELITIAN PERUBAHAN SOSIAL DI MASYARAKAT DESA GUNUNG SAKTI
BAB
1
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Asal mula desa gunung sakti jeranglah rendah , Pada zaman dahulu ada seseorang putri yang bernama putri berambut emas, memang orangnya sangat cantik dan berbudi pekerti. Pada suatu ketika putri tersebut ingin mandi di air Manna rambutan. Setibanya di sana putri berambut emas diikuti oleh dua orang pemuda yang berhati jahat ingin mengambil rambutnya. Putri tersebut langsung mandi membawa mangkok blantan berisikan jeruk nipis tiga buah. Namun apa yang dikata mangkok dan jeruk berubah menjadi gunung. Setelah di dekati gunung itu hilang.karena itulah desa kami dinamakan desa gunung sakti.
B. Keadaan Penduduk
Keadaan
penduduk di desa saya cenderung hampir sama, Dilihat dari segi mata pencaharian
itu mayoritas nya adalah petani Dan hanya beberapa yang menjadi PNS. Jadi
Kebanyakan keadaan ekonominya stabil.
Dilihat
dari sistem kemasyarakatannya atau kekeluargaannya, di desa saya itu masih
sangat kental sekali hal yang seperti itu. Karena kebanyakan tetangga samping
kiri,kanan,depan itu masih ada ikatan darah, Tetapi tidak pernah membedakan
walaupun ada yang bukan satu darah sekalipun pendatang baru dan itu masih di
anggap sama seperti sanak saudara.
Dari
segi pendidikan sekarang masyarakat di desa saya itu hampir semua melanjutkan
sekolah ke jenjang yang lebih tinggi. Walaupun keadaan ekonomi yang biasa-biasa
saja, karena orang tua yang ingin merubah derajat yang lebih tinggi di
bandingkan pada zaman dulu yang hanya menduduki bangku SMP,SMA bahkan
kebanyakan hanya menempuh pendidikan di bangku SD.
C. Kondisi Geografis
Secara
administratif desa gunung sakti merupakan salah satu desa yang ada di kecamatan
manna di antara 11 kecamatan yang ada di Bengkulu Selatan yang terletak kurang
lebih 2 km utara dari kecamatan manna. Desa gunung sakti merupakan desa dengan
ketinggian 597 meter di atas permukaan air laut.
Desa
gunung sakti memiliki luas wilayah 176,6 hektar dan koordinat bujur 108.428667
dan coordinator lintang: -6.9996699.
Iklim
desa gunung sakti tidak stabil, kadang mempunyai iklim penghujan. Tetapi jarang
sekali terjadi iklim kemarau. Iklim suatu desa sangat berpengaruh terhadap
pertumbuhan tanaman dan persawahan.
D. Keadaan
Demografi
Jumlah
penduduk di Desa Gunung Sakti itu 598 jiwa, terdiri dari 368 laki-laki dan
230. Jumlah kepala keluarga di Desa Gunung Sakti sebanyak 149 KK. Secara
umum umum penduduk Desa Gunung Sakti bermata pencaharian karyawan swasta.
E. Struktur Desa
Inilah
struktur kepengurusan Desa Gunung Sakti.
F.
Fasilitas
Umum
Beberapa
fasilitas umum yang ada di Desa Gunung Sakti.
1.
Gedung
serba guna Desa Gunung Sakti
2.
Masjid
Desa Gunung Sakti
3.
SD
Negeri 32 Desa Gunung Sakti
G.
Waktu
Penelitian
Penelitian
di laksanakan pada tanggal 22-23 Desember 2017 di Desa Gunung Sakti.
H.
Identitas
Informasi Penelitian
1. Pisma
Yulisti
2. Sebeti
3. Edo
Sanjaya
4. Arbinudin
5. Sudin
BAB II
PEMBAHASAN
A. Bentuk-Bentuk
Perubahan Sosial
1.
Perubahan
Kecil
Perubahan kecil yang terjadi di
desa gunung sakti, perubahan model pakaian masyarakat di desa gunung sakti yang
mayoritas meniru orang barat, cara bermain anak-anak di desa gunung sakti
dahulu anak-anak masih bermain layang-layang, dan klereng. Kini sudah mulai
banyak tersisihkan di kalangan anak-anak mereka lebih memilih bermain gadget di
bandingkan bermain layang-layang dan klereng.
Perubahan ini bisa terjadi karena
adanya pergeseran teknologi yang semakin canggih terlebih anak-anak mencari
permainan yang lebih modern. Dan mencari hal baru tanpa mereka sadari permainan
yang dahulu itu tersisih dan bahkan terlupakan.
Akibat yang terjadi anak-anak di
desa gunung sakti lebih memilih bermain gadget di bandingkan bermain
layang-layang dan klereng waktu mereka banyak terbuang sia-sia karena keasikan
bermain gadget. Bahkan mereka jarang sekali bermain dengan anak-anak yang
sebaya dengan mereka.
Factor yang mempengaruhi perubahan
cara bermain anak-anak desa gunung sakti, factor dari orang tua karena menuruti
kemauan anaknya meminta di belikan gadget. Tanpa mereka sadari akibat yang
terjadi pada anak mereka, selain orang orang tua juga factor lingkungan.
banyak pakain yang dulu mereka pakai masih
longgar dan menutupi seluruh tubuh tapi sekarang mereka menggunakan pakaian
yang terlihat lekukan tubuhnya dan yang lebih parah menggunakan pakaian yang
kekurangan bahan.
Perubahan ini bisa terjadi karena
mengikuti perkembangan zaman. Karena masyarakat di desa gunung sakti menganggap
pakaian yang mereka pakai modelnya sudah ketinggalan dan bukan zamannya lagi
terlebih mereka banyak yang memiliki televisi jadi banyak yang melihat ke
televisi. Akibat yang terjadi masyarakat desa gunung sakti mengikuti fashion
kids zaman now.
Factor yang mempengaruhi perubahan
ini terjadi karena masyarakat desa gunung sakti mengikuti fashion kids zaman
now, dan mengikuti vasilitas yang modern. mengundang maksiat dimana-mana karena
pakaian yang mereka kenakan memperlihatkan keindahan tubuh mereka. Dan mulai
menyusutnya nilai kesopanan terkusus di kalangn muda –mudi.
2.
Perubahan
Lambat
Perubahan lambat yang
ada di Desa Gunung Sakti
·
Dalam mata
pencaharian untuk ekonomi masyarakatnya dulu sangat banyak mengandalkan sistem
pertanian seperti ke sawah,ladang dan lainnya. Namun seiring berjalannya waktu
karna dengan pertanian tidak terlalu mencukupi kebutuhan masyarakatnya. maka
banyak ibu-ibu rumah tangga mencari pekerjaan seperti menjadi karyawan rumah
makan, berdagang, dan sebagainya
Perubahan ini terjadi Karena masyarakatnya
merasa tidak puas dengan kondisi yang sedang berlangsung. Mereka menyadari
kalau hanya dengan mengandalkan mata pencaharian di persawahan itu belum
mencukupi untuk kebutuhan sehari-harinya.
Akibat yang terjadi di masyarakat
desa gunung sakti banyak masyarakat yang lebih memilih untuk membeli beras di
bandingkan hasil pertanian sendiri. Itu pastinya akan mengakibatkan tinggi nya
taraf ekonomi masyarakat desa gunung sakti.
Factor yang mempengaruhi perubahan
ini terjadi karena meningkatnya kualitas ekonomi masyarakat desa gunung sakti
yang selalu merasa kalau hanya mengandalkan system pertanian itu tidak cukup
untuk sehari-hari.
·
Perubahan
adat istiadat
Dalam
adat istiadat dulu masyarakat desa Gunung Sakti saat pesta masih menggunakan
adat dari masyarakat tersebut seperti saat malam pesta itu msih ada tarian
tapah, seni dendang,tari andun, kayik nari, dan lain-lain. Tetapi karena
mengikuti zaman sekarang kebanyakan orang yang pesta jarang sekali menggunakan
tarian adat itu dan hampir semua menggunakan music modern seperti organ.
Perubahan ini terjadi karena
pengaruh kebudayaan dari masyarakat lain, yang meliputi proses-proses difusi
(penyebaran unsur kebudayaan).pada perubahan ini masyarakatnya mengikuti
tahapan-tahapan yang sederhana dari dunia modern menjadi maju.
Akibat yang terjadi di masyarakat
desa Gunung Sakti banyak masyarakat yang tidak lagi mengenal budaya tradisional
yang ada di desa, terutama anak kecil. Mereka tidak akan tahu adat istiadat
yang ada di desa meraka karena masyarakatnya sudah mengikuti zaman yang
canggih.
Factor yang mempengaruhi perubahan
ini terjadi karena zaman yang semakin modern dan canggih. Yang mana
masyarakatnya lebih memilih alternative yang mudah seperti menggunakan alat
music yang modern seperti organ.
·
Perubahan jumlah
penduduk
Jumlah
penduduk di desa saya juga sangat banyak mengalami perubahan yang pesat hal
demikian disebabkan karena banyaknya perpindahan penduduk dari kota ke desa
yang memanfaat kan tanah yang kosong untuk dijadikan rumah tempat tinggal
Perubahan ini terjadi karena adanya
usaha masyarakat desa untuk menyesuaikan diri dengan masyarakat baru, dan
kondisi yang baru yang timbul sejalan dengan pertambahan jumlah penduduk.
Akibat yang terjadi di masyarakat
desa Gunung Sakti semakin sempitnya lapangan pekerjaan karena bertambahnya
jumlah penduduk tentu persaingan dalam mata pencaharian akan ketat.
Factor yang mempengaruhi perubahan
ini terjadi karena mengurangi biaya pembangunan. Karena kalau masyarakat itu
membeli tanah dan membuat rumah di dekat jalan raya tentu itu akan memakan
biaya yang besar. Berbeda kalau dengan membangun rumah di desa.
3.
Perubahan
cepat
Perubahan cepat
yang ada di Desa Gunung Sakti.
·
Sekarang ini di desa saya sudah banyak
menggunakan teknologi yang modern dalam kehidupan sehari-hari. Masyarakat di
desa saya sudah mulai mengenal teknologi-teknologi yang canggih seperti
handphone kamera.sekarang hampir semua masyarakat nya mempunyai handphone dan
anak-anak yang berumur 5 tahun keatas pun semakin mahir dalam menggunakan
handphone.
Selain alat komunukasi yang
mengalami perubahan, alat yang digunakan
untuk bekerja juga berubah, seperti alat membajak sawah yang mulai hilang
perlahan-lahan. Sekarang ini di desa saya tinggal menggunakan traktor untuk
membajak sawah, mereka sudah tidak menggunakan sapi atau kerbau lagi.
Ada juga perubahan pada alat
transportasi, yang mana dulu masih banyak anak-anak sekolah SMP-SMA yang
menggunakan angkutan umum. Tapi sekarang itu hampir menggunakan motor,
jangankan anak SMP/SMA anak SD pun sudah banyak yang mahir dalam mengendarai
motor.
Perubahan ini terjadi karena masyarakat
di Desa ingin mempercepat pekerjaan dengan adanya teknologi canggih seperti
itu. Yang dulu nya terkendala dengan waktu tetapi sekarang lebih mudah.
Akibat perubahan ini terjadi Karena
individualitas akan meningkat. Interaksi tatap muka semakin berkurang dengan
berkembangnya teknologi yang canggih dan menyebabkan individu atau masyarakat
desa termasuk anak-anak yang jarang berinteraksi Karna hal tersebut.
Factor yang mempengaruhi perubahan
ini terjadi karena adanya penemuan-penemuan baru yang direncanakan secara
matang sikap terbuka dari masyarakat desa terhadap hal-hal yang baru, baik yang
datang dari dalam maupun dari luar.
·
Perubahan
alat-alat tradisional
Alat-alat tradisional di desa pun
sangat banyak mengalami perubahan. Dahulu masyarakatnya masih menggunakan
alat-alat seperti:
1.
Lesung:
alat tradisional yang terbuat dari kayu, digunakan untuk menggiling kopi. Yang
sekarang sudah dikalahkan oleh alat modern seperti mesin penggilingan kopi.
Perubahan ini terjadi karena dengan
penggunaan mesin dan alat-alat produksi yang bisa menghasilkan produksi lebih
cepat, banyak, dan tepat akan meningkatkan efek yang besar bagi kerja tersebut.
Akibat perubahan ini terjadi di
masyarakat desa Gunung Sakti akan berkurangnya kekreatifan dalam membuat
alat-alat tradisional karena di kalahkan kecanggihan zaman.
Factor yang mempengaruhi perubahan
ini karena masyarakatnya banyak terpengaruh oleh masyarakat luar untuk
mengikuti perkembangan zaman yang semakin modern.
4.
Perubahan
yang di kehendaki
·
Masyarakat di
desa saya sekarang telah banyak yang menempuh jenjang pendidikan yang lebih
tinggi dibandingkan zaman dahulu yang mayoritas masyarakatnya hanya menempuh
jenjang pendidikan sampai Sekolah Dasar atau Sekolah Menengah saja. Bagi yang
sudah menyelesaikan jenjang pendidikan yang lebih tinggi itu sangat terpandang
di mata masyarakat.
Perubahan ini terjadi karena masyarakat di Desa Gunung Sakti
ingin sistem pendidikan yang dapat memberikan nilai-nilai tertentu bagi masyarakat desa untuk menarik
masa depan yang lebih baik lagi.
Akibat perubahan ini terjadi di
Desa Gunung Sakti ialah meningkatnya kualitas pendidikan yang ada di desa
tersebut dan pastinya nilai moral pasti akan meningkat sehingga kedepannya
masyarakat desa akan lebih baik.
Factor yang mempengaruhi perubahan
ini adalah karena dorongan orang tua yang semangat untuk menyekolahkan
anak-anaknya ke jenjang yang lebih tinggi untuk meningkatkan derajat keluarga.
·
Banyak gaya
hidup masyarakat di desa pun berubah seiring dengan perkembangan zaman. Gaya
hidup yang sangat tinggi sudah tidak sebanding dengan ekonomi yang ada di
desa.seperti membeli perabotan rumah tangga, baju dan sebagainya.
Contohnya saja bisa dilihat dari
gaya pakaian yang setiap hari selalu ada model baru yang ditawarkan kepada masyarakat dan
masyarakat pun merasa mampu membeli dan tidak ingin ketinggalan zaman tetapi
tanpa memikirkan keadaan ekonomi yang ada.
Perubahan ini terjadi karena
masyarakat di Desa Gunung Sakti mempunyai tingkat kebutuhan yang komplek dan
adanya keinginan untuk meningkatkan taraf hidup.
Akibat perubaha ini di masyarakat
desa Gunung Sakti adanya persaingan yang ketat untuk tingkat ekonomi. Karena
Masyarakatnya tidak mempedulikan keadaan ekonomi lagi.
Factor yang memepengaruhi perubahan
ini karena factor yang ke barat-baratan. Jadi masyarakatnya tidak mau
ketinggalan zaman sekarang yang semua serba mewah, padahal untuk tingkatan ekonomi
tidak terlalu tinggi. Tapi masyarakatnya menghiraukan akan hal itu.
BAB
III
PENUTUP
A. Kesimpulan
dari uraian diatas dapat simpulkan
bahwa pada saat ini di desa saya sudah mengalami perubahan sosial. Perubahan
yang terjadi di dalam masyarakat di desa saya di antaranya yaitu:
yang pertama, perubahan pada mata pencarian
yang mana dulu masih banyak mengandalkan pertanian tapi sekarang lebih memilih
pekerjaan di warung-warung makan.
Kedua yaitu perubahan sosial pada
bidang teknologi. Dulu di desa saya masyarakatnya masih menggunakan alat-alat
tradisional tetapi sekarang sudah menggunakan alat-alat yang lebih modern.
perubahan sosial yang ketiga yaitu
perubahan cara bermain anak-anak yang mana anak-anak lebih suka membuat mainan
sendiri seperti membuat layang-layang. Tetapi kini anak-anak di desa saya lebih
suka memainkan gadget dan membeli mainan yang ada di toko-toko. Dan masih
banyak perubahan sosial yang terjadi di desa saya seperti yang di jelaskan di
lampiran atas.
Dari perubahan tersebut yang
terkena dampak paling besar dari perubahan sosial yang ada di masyarakat yaitu
anak-anak dan remaja. Karena anak-anak dan remaja itu lebih mudah menerima kebudayaan
baru.
B. Saran
sebagai masyarakat harusnya kita
mampu dan siap untuk mempertahankan dan melestarikan kebudayaan yang ada di
desa. Karena banyak juga yang di dapat dari kebudayaan jika kita mampu
memanfaatkannya dengan baik, tentu hasil yang kita dapatkan akan lebih baik
juga dan akan baik untuk desa kita kedepannya.
Apapun boleh kita manfaatkan selama
berpengaruh baik terhadap diri kita, orang lain dan tentunya juga untuk
memajukan budaya desa, itu merupakan suatu tindakan yang mulia dan sangat berjasa
untuk sebuah desa.
No comments:
Post a Comment